Standard Post

PKB Ungguli PDI Perjuangan di Dapil Sulsel 1


PKBNews - PARTAI Kebangkitan Bangsa (PKB) berhasil mengungguli Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) dalam perebutan kursi Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari daerah pemilihan Sulawesi Selatan (Sulsel) 1.

Berdasarkan perolehan suara hasil real count sementara di laman KPU https://pemilu2019.kpu.go.id pagi ini, PKB berada pada peringkat 5 dengan perolehan 7.732 suara.

Dapil Sulsel 1 meliputi Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto dan Bantaeng. PKB pun belum memiliki wakil di parlemen.

Adapun peringkat pertama, masih dikuasai Golkar dengan 11.511 suara, disusul Gerindra 10.394 suara, kemudian PPP 9.300 suara, PKS 5.837 suara, PAN 4.943 suara, dan Demokrat 4.074 suara. Jumlah kursi yang diperebutkan di Dapil Sulsel I ini ada 8 kursi.

Berikut perolehan sementara Parpol di Dapil Sulsel I berdasarkan peringkatnya menurut laman resmi KPU:

1. Golkar: 11.511
2. Gerindra: 10.394
3. Nasdem: 9.696
4. PPP: 9.300
5. PKB: 7.732
6. PKS: 5.837
7. PAN: 4.943
8. Demokrat: 4.074
9. PDIP: 3.716
10. Perindo: 3.632
11. Berkarya: 2.512
12. Hanura: 920
13. PSI: 849
14. Garuda: 639
15. PKPI: 542
16. PBB: 486