Standard Post

PKB Enggan Tanggapi Koalisi PDI Perjuangan-Gerindra


PKBNews - PARTAI Kebangkitan Bangsa (PKB) yang dinahkodai A Muhaimin Iskandar atau Cak Imin enggan menanggapi soal peluang kerjasama Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) dan Partai Gerakan Indonsia Raya (Gerindra) dalam memperebutkan kursi pimpinan Majelis Permusyawaratan Republik Indonesia (MPR RI).

"Mari kita tunggu saja, segala kemungkinan bisa terjadi. Siapa tahu nanti ada kejutan," kata Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB, Daniel Johan, kemarin.

PKB, kata Daniel, enggan berspekulasi mengenai paket pimpinan MPR. PKB akan wait and see mengingat pemilihan pimpinan MPR dilakukan pada bulan Oktober.

"Kami wait and see. Masalah MPR bukan untuk dispekulasikan," tegasnya.

Sebelumnya, PDI Perjuangan membuka peluang membuat paket pimpinan MPR 2019-2024 bersama eks partai koalisi Prabowo Subianto dengan syarat mendukung amendemen terbatas UUD 1945. Partai Gerindra pun melirik peluang tersebut.

Meski mengaku pembahasan soal pimpinan MPR masih berlangsung dinamis, Gerindra tidak menutup kemungkinan untuk duduk bersama PDI Perjuangan di kursi pimpinan MPR.

"Kemungkinan sangat terbuka," kata anggota Dewan Pembina DPP Gerindra, Habiburokhman.

 

TERKAIT

    -