Standard Post

PKB Rela Oposisi Bergabung


PKBNews - PARTAI Kebangkitan Bangsa (PKB) rela jika oposisi bergabung kedalam koalisi Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma`ruf Amin. Asalkan kader yang dikirim merupakan kader terbaik dan dapat membantu pemerintahan Jokowi-KH Ma`ruf.

"PKB rela asalkan kader dari oposisi merupakan kader yang baik dan bisa membantu pemerintahan Jokowi-Ma`ruf," tegas Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB, Lukman Edy, kemarin.

Lukman memastikan bahwa oposisi masih membutuhkan tambahan kader di beberapa lini. Misalnya di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

"Menurut saya, kalau di parlemen perlu, kalau di MPR perlu, kalau di pemerintahan...ya tidak perlu," ujarnya.

Mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal itu mengakui orang-orang dari kubu oposisi sebenarnya pantas saja untuk bergabung ke koalisi asalkan kooperatif untuk ikut membangun negara.

"Kalau pertanyaannya pantas atau tidak maka jawabannya pantas," kata Lukman.

Dia menambahkan, "Kalau mereka punya kader bagus, kemudian dipertimbangkan oleh Jokowi-KH Ma`ruf pantas, ya menjadi pantas dia."

Namun, Lukman menegaskan PKB tak ingin kehilangan kursi di pemerintahan. Silakan saja bergabung.

"Asal tidak mengurangi porsi PKB, rela-rela saja," tuturnya.

TERKAIT

    -